Perjanjian Baru

Yohanes 19:37-42 Perjanjian Baru: Versi Mudah Dibaca (AMD)

37. Dan nas lain mengatakan, Mereka akan memandang kepada Dia yang telah ditikam oleh mereka.

38. Sesudah itu seorang yang bernama Yusuf dari Arimatea meminta kepada Pilatus supaya ia diperbolehkan membawa mayat Yesus. Yusuf adalah pengikut Yesus, tetapi ia sembunyi-sembunyi, karena takut kepada orang Yahudi. Pilatus mengatakan bahwa Yusuf dapat mengambil mayat Yesus. Maka datanglah Yusuf dan membawa mayat Yesus.

39. Nikodemus pergi bersama Yusuf. Dialah orang yang sebelumnya pernah datang kepada Yesus serta berbicara dengan Dia pada waktu malam. Ia membawa campuran minyak mur dan minyak gaharu. Beratnya kira-kira 30 kilogram.

40. Kedua orang itu mengambil mayat Yesus. Kemudian mereka membungkusnya dengan kain lenan. Mereka juga membubuhi mayat Yesus dengan rempah-rempah sesuai dengan adat penguburan orang Yahudi.

41. Di dekat tempat Yesus disalibkan ada sebuah taman. Di taman itu ada sebuah kubur baru. Di dalamnya belum pernah ada orang yang dikuburkan.

42. Kedua orang itu meletakkan mayat Yesus di dalam kubur itu karena kubur itu tidak jauh letaknya. Dan orang Yahudi sedang bersiap-siap menyambut hari Sabat.

Membaca bab lengkap Yohanes 19