Perjanjian Baru

Wahyu 18:11-13 Perjanjian Baru: Versi Mudah Dibaca (AMD)

11. Dan pedagang-pedagang di bumi akan menangis dan berkabung karena kota itu. Mereka akan sedih sebab tidak ada lagi orang yang membeli barang-barang mereka,

12. yaitu barang-barang emas, perak, permata, mutiara, kain lenan halus, kain ungu, kain sutera, kain kirmizi, berbagai jenis barang dari kayu yang harum baunya, dari gading, dari kayu yang mahal, dari tembaga, besi, dan pualam.

13. Pedagang-pedagang itu juga menjual kayu manis, rempah-rempah, wewangian, mur, kemenyan, anggur, minyak, tepung halus, gandum, lembu sapi, domba, kuda, kereta, hamba, dan bahkan juga jiwa manusia.

Membaca bab lengkap Wahyu 18