Perjanjian Baru

Matius 1:20-25 Perjanjian Baru: Versi Mudah Dibaca (AMD)

20. Tetapi setelah Yusuf memikirkan hal itu, datanglah malaikat Allah kepadanya dalam mimpi. Malaikat itu berkata, Yusuf, anak Daud, jangan takut menerima Maria menjadi istrimu. Anak yang di dalam kandungannya berasal dari Roh Kudus.

21. Maria akan melahirkan seorang Anak laki-laki. Engkau akan menamakan Dia Yesus karena Ia akan menyelamatkan umat-Nya dari dosa-dosanya.

22. Semua hal itu terjadi untuk menggenapi yang pernah dikatakan Allah melalui nabi-Nya,

23. Seorang gadis akan mengandung dan melahirkan Anak laki-laki. Mereka akan menamakan Dia ‘Imanuel.’ (Imanuel artinya: Allah beserta kita.)

24. Ketika Yusuf bangun, dia melakukan yang dikatakan malaikat Allah kepadanya. Yusuf kawin dengan Maria.

25. Namun, Yusuf tidak bersetubuh dengan Maria sampai Anak itu lahir. Dan Yusuf menamakan Anak itu Yesus.

Membaca bab lengkap Matius 1