Perjanjian Baru

Markus 9:29-38 Perjanjian Baru: Versi Mudah Dibaca (AMD)

29. Jawab Yesus, Jenis ini dapat diusir hanya dengan menggunakan doa.

30. Kemudian Yesus dan murid-murid-Nya meninggalkan tempat itu dan melanjutkan perjalanan melalui Galilea. Yesus tidak mau orang banyak tahu tempat mereka.

31. Ia mau mengajar murid-murid-Nya secara tersendiri, kata-Nya, Anak Manusia segera akan dikhianati orang. Mereka akan membunuh-Nya. Tetapi tiga hari sesudah dibunuh, Ia akan hidup kembali.

32. Tetapi mereka tidak mengerti kata-kata itu, dan mereka takut meminta penjelasan kepada-Nya.

33. Yesus dan murid-murid-Nya tiba di Kapernaum. Ketika Yesus ada di rumah, Ia bertanya kepada murid-murid-Nya, Apa yang kamu bicarakan dalam perjalanan?

34. Tetapi mereka tidak mau menjawab, karena dalam perjalanan mereka berdebat tentang siapa yang terbesar di antara mereka.

35. Yesus duduk dan memanggil ke-12 murid-Nya, kata-Nya, Siapa yang mau menjadi yang pertama, ia harus bersedia menjadi yang terakhir. Ia harus melayani semua orang.

36. Sambil memegang tangan seorang anak, Yesus berdiri di depan mereka. Kemudian Dia memangku anak itu dan berkata kepada mereka,

37. Orang yang menerima salah satu dari anak-anak kecil ini dalam nama-Ku, sebenarnya ia menerima Aku. Orang yang menerima Aku tidak hanya menerima Aku, tetapi juga menerima Dia yang mengutus-Ku.

38. Kata Yohanes kepada Yesus, Guru, kami melihat ada seorang yang mengusir roh jahat atas nama-Mu. Kami coba menghentikan perbuatannya sebab ia bukan dari kelompok kita.

Membaca bab lengkap Markus 9