Perjanjian Baru

Kisah 12:13-24 Perjanjian Baru: Versi Mudah Dibaca (AMD)

13. Petrus mengetuk pintu. Seorang pelayan perempuan yang bernama Rode pergi membuka pintu.

14. Rode mengenal suara Petrus, ia sangat gembira, sehingga ia berlari-lari ke dalam dengan tidak membuka pintu. Ia mengatakan bahwa Petrus berdiri di luar.

15. Mereka berkata kepadanya, Engkau gila. Tetapi ia terus saja bersikeras, bahwa Petrus memang ada di luar. Mereka berkata lagi, Itu malaikatnya.

16. Tetapi Petrus terus mengetuk pintu dan ketika mereka membuka pintu dan melihat dia, mereka heran.

17. Sambil memberi tanda dengan tangannya untuk diam, Petrus menceritakan kepada mereka bagaimana Tuhan telah mengeluarkan dia dari penjara. Katanya, Beritahukan kepada Yakobus dan saudara-saudara seiman yang lain tentang hal itu. Lalu ia pergi ke tempat lain.

18. Hari berikutnya terjadilah kegemparan di kalangan tentara-tentara itu, tentang yang sudah terjadi atas Petrus.

19. Setelah Herodes mencari dia dan tidak menemukannya, ia memeriksa para pengawal penjara. Kemudian dia memerintahkan supaya mereka dibunuh.Kemudian Herodes berangkat dari Yudea ke Kaisarea dan tinggal di sana beberapa lama.

20. Ia sangat marah kepada orang Tirus dan Sidon. Sekarang mereka datang sebagai kelompok untuk menghadap Herodes. Mereka membujuk Blastus untuk memberi dukungan kepada mereka. Blastus adalah pelayan pribadi Herodes. Mereka meminta kepada Herodes untuk berdamai, sebab negeri mereka mendapat makanan dari negeri raja itu.

21. Pada hari yang sudah ditentukan, Herodes berpakaian kebesaran, lalu duduk di atas takhta dan berpidato.

22. Orang banyak berteriak, Itu suara allah, bukan suara manusia.

23. Tiba-tiba malaikat Tuhan menampar Herodes karena ia menerima pujian itu dan tidak memuliakan Allah. Malaikat itu membuat dia sakit, lalu ia mati, tubuhnya dimakan cacing-cacing.

24. Firman Allah menyebar dan makin banyak orang yang menjadi percaya.

Membaca bab lengkap Kisah 12