Perjanjian Baru

Galatia 3:1-10 Perjanjian Baru: Versi Mudah Dibaca (AMD)

1. Kematian Yesus Kristus di kayu salib telah diberitakan dengan jelas kepada kamu orang Galatia, tetapi kamu bersikap bodoh. Apakah ada yang mempesona kamu?

2. Katakan kepadaku tentang hal ini: Bagaimana caranya kamu menerima Roh? Apakah kamu menerimanya karena patuh pada hukum Taurat? Tidak. Kamu menerima Roh karena kamu telah mendengar Kabar Baik dan percaya.

3. Kamu sudah memulai hidupmu dalam Kristus melalui Roh. Sekarang apakah kamu akan melanjutkannya dengan kekuatanmu sendiri? Hal itu sangat bodoh.

4. Kamu telah mengalami banyak hal. Apakah semua pengalaman itu akan kamu sia-siakan? Aku berharap hal itu tidak terjadi.

5. Apakah Allah memberikan Roh-Nya kepadamu karena kamu taat pada hukum Taurat? Apakah mukjizat Allah terjadi karena kamu menaati hukum Taurat? Tidak. Allah memberikan Roh-Nya dan melakukan mukjizat di tengah-tengahmu karena kamu telah mendengar Kabar Baik dan mempercayainya.

6. Kitab Suci mengatakan hal yang sama tentang Abraham. Abraham percaya kepada Allah. Dan Allah menerima iman Abraham. Itulah membuat Abraham benar di hadapan Allah.

7. Jadi, kamu harus tahu, bahwa anak-anak Abraham yang sejati adalah orang yang mempunyai iman.

8. Kitab Suci memberitakan yang akan terjadi kemudian. Kitab Suci mengatakan bahwa orang yang bukan Yahudi akan benar di hadapan Allah oleh iman. Kabar Baik telah disampaikan kepada Abraham sebelumnya, Allah berkata kepada Abraham, Semua orang akan diberkati melalui engkau.

9. Abraham percaya dan karena ia percaya, maka ia diberkati. Hal itu masih berlaku sampai sekarang. Semua orang yang percaya akan diberkati sama seperti Abraham.

10. Tetapi orang yang terus berusaha taat pada hukum Taurat, supaya benar di hadapan Allah, ia akan terkutuk, sebab Kitab Suci berkata, Setiap orang harus setia melakukan semua yang tertulis dalam hukum Taurat. Jika ia tidak taat, ia akan dikutuk.

Membaca bab lengkap Galatia 3