Perjanjian Baru

2 Korintus 12:14-18 Perjanjian Baru: Versi Mudah Dibaca (AMD)

14. Sekarang aku siap mengunjungi kamu untuk yang ketiga kalinya. Dan aku tidak akan menjadi beban bagimu. Aku tidak menginginkan apa pun dari milikmu. Aku hanya membutuhkan kamu. Anak-anak tidak perlu menyimpan apa pun yang seharusnya diberikan kepada orang tuanya. Orang tualah yang harus menyimpan dan memberikannya kepada anak-anaknya.

15. Aku senang untuk memberikan segala sesuatu yang kumiliki kepadamu. Bahkan aku memberikan diriku sendiri kepadamu. Jika aku lebih mengasihi kamu, apakah kamu kurang mengasihi aku?

16. Sudah jelas bahwa aku tidak menjadi beban bagimu, tetapi kamu menganggap, bahwa aku curang dan menipu untuk menangkapmu.

17. Apakah aku telah menipumu melalui orang yang kuutus kepadamu? Kamu telah tahu bahwa aku tidak melakukan hal itu.

18. Aku meminta Titus untuk mengunjungimu. Dan aku mengutus saudara kami seiman bersamanya. Titus tidak menipumu, bukan? Kamu tahu bahwa Titus dan aku melakukan hal yang sama dengan roh yang sama.

Membaca bab lengkap 2 Korintus 12