Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Yesaya 5:10-15 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

10. Hasil bumi akan gagal, kebun anggur yang luasnya sepuluh hektar cuma menghasilkan sepuluh liter air anggur. Seratus liter bibit cuma menghasilkan sepuluh liter gandum.”

11. Celakalah kamu! Dari pagi sampai malam kerjamu hanya minum minuman keras dan bermabuk-mabuk.

12. Pada pesta-pestamu ada bunyi kecapi, gambus, rebana dan suling dan minuman anggur. Tetapi kamu tidak peduli akan karya Tuhan dan apa yang dilakukan-Nya.

13. Sebab itu umat-Ku yang tak tahu apa-apa akan digiring pergi sebagai tawanan. Para pemimpin dan rakyat akan mati kelaparan dan kehausan.

14. Moncong maut terbuka lebar-lebar untuk menelan orang-orang terkemuka di Yerusalem bersama rakyat yang ramai-ramai berpesta.

15. Setiap orang akan dipermalukan, dan yang sombong direndahkan.

Membaca bab lengkap Yesaya 5