Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Yeremia 31:33-40 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

33. Inilah perjanjian baru yang akan Kubuat dengan umat Israel: Hukum-hukum-Ku akan Kutaruh di dalam batin mereka, dan Kutulis pada hati mereka. Aku akan menjadi Allah mereka, dan mereka akan menjadi umat-Ku.

34. Tak perlu lagi seorang pun dari mereka mengajar sesamanya untuk mengenal Tuhan. Sebab mereka semua, besar kecil, akan mengenal Aku. Kesalahan-kesalahan mereka akan Kulupakan, dosa-dosa mereka akan Kuampuni. Aku, Tuhan, telah berbicara.”

35. Matahari disediakan Tuhanuntuk menerangi siang;bulan dan bintang-bintanguntuk menerangi malam.Laut diaduknya sehingga gelombang bergelora, Tuhan Yang Mahakuasa, itulah nama-Nya.

36. Tuhan berjanji, “Selama hukum alam tak berubahIsrael pun akan tetap ada sebagai bangsa.

37. Sekiranya suatu waktu langit dapat diukur,dan dasar bumi dapat diselidiki,pada waktu itulah Israel akan Kutolakkarena segala perbuatan mereka yang jahat.Aku, Tuhan, telah berbicara.”

38. Tuhan berkata, “Akan tiba masanya seluruh Yerusalem dibangun kembali sebagai kota-Ku, dari Menara Hananeel sampai ke Pintu Gerbang Sudut.

39. Dari situ garis batasnya menuju ke Bukit Gareb, lalu membelok ke Goa.

40. Seluruh lembah itu, yang dipakai sebagai kuburan dan tempat pembuangan sampah, dan semua ladang di tepi Sungai Kidron sampai ke Pintu Gerbang Kuda ke arah timur, akan dikhususkan untuk Aku. Kota Yerusalem tidak akan diruntuhkan lagi atau dihancurkan.”

Membaca bab lengkap Yeremia 31