Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Ulangan 9:23-29 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

23. Lalu pada waktu kamu disuruh Tuhan meninggalkan Kades-Barnea untuk maju dan menduduki tanah yang akan diberikan-Nya kepadamu, kamu menentang perintah Tuhan Allahmu; kamu tidak mau percaya atau taat kepada-Nya.

24. Sejak saya kenal kamu, kamu selalu menentang Tuhan.

25. Saya tahu Tuhan bertekad hendak membinasakan kamu. Maka selama empat puluh hari dan empat puluh malam saya sujud di depan Tuhan

26. dan berdoa begini: Ya Tuhan Yang Mahatinggi, janganlah binasakan umat milik-Mu ini, bangsa yang Kaubebaskan dan Kauantar keluar dari Mesir dengan kekuatan dan kekuasaan-Mu yang besar.

27. Ingatlah akan hamba-hamba-Mu Abraham, Ishak dan Yakub, dan jangan perhatikan sifat keras kepala, kejahatan dan dosa bangsa ini.

28. Kalau umat-Mu Kaumusnahkan juga, maka orang Mesir akan berkata bahwa Engkau tak sanggup membawa bangsa-Mu ke negeri yang Kaujanjikan kepada mereka, dan bahwa Engkau membawa mereka ke padang gurun untuk membunuh mereka, karena Engkau benci kepada mereka.

29. Tetapi ingatlah, Tuhan, bahwa mereka ini bangsa yang Kaupilih menjadi umat-Mu, dan Kaubawa dari Mesir dengan kekuatan dan kekuasaan-Mu yang besar.”

Membaca bab lengkap Ulangan 9