Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Keluaran 34:12-29 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

12. Janganlah membuat perjanjian dengan orang-orang di negeri yang kamu datangi, sebab hal itu dapat menjadi perangkap yang mengakibatkan maut bagimu.

13. Jadi, janganlah berbuat begitu, tetapi robohkan mezbah-mezbah mereka, hancurkan tugu-tugu keramat mereka dan tebanglah tiang-tiang Asyera, berhala mereka.

14. Jangan menyembah ilah lain, sebab Aku Tuhan, adalah Allah yang tak mau disamakan dengan apa pun.

15. Jangan mengadakan perjanjian dengan bangsa negeri itu, sebab pada waktu mereka menyembah dan mempersembahkan kurban kepada ilah-ilah mereka, mereka akan mengajak kamu, dan kamu akan ikut.

16. Kalau anak-anakmu kawin dengan wanita-wanita asing, mereka akan dibujuk oleh wanita-wanita itu untuk meninggalkan Aku dan menyembah ilah-ilah mereka.

17. Jangan membuat dan menyembah ilah-ilah dari logam.

18. Rayakanlah Pesta Roti Tak Beragi. Seperti telah Kuperintahkan kepadamu, kamu harus makan roti tak beragi selama tujuh hari dalam bulan Abib, karena dalam bulan itu kamu meninggalkan Mesir.

19. Setiap anak laki-laki yang sulung dan binatang jantan yang pertama lahir adalah milik-Ku,

20. tetapi kamu harus menebus anak keledai yang pertama lahir dengan mempersembahkan seekor anak domba untuk gantinya. Kalau kamu tak mau menebusnya, leher keledai itu harus kamu patahkan. Setiap anakmu laki-laki yang sulung harus kamu tebus.Tak seorang pun boleh datang kepada-Ku jika tidak membawa persembahan.

21. Ada enam hari untuk bekerja; janganlah bekerja pada hari yang ketujuh, sekalipun itu dalam musim membajak atau musim panen.

22. Rayakanlah Pesta Panen pada waktu kamu mulai menuai hasil pertama dari gandum. Rayakan juga Pesta Pondok Daun pada akhir tahun, waktu kamu memetik buah-buahan.

23. Tiga kali setahun semua orang laki-laki harus datang menyembah Aku, Tuhan Allah Israel.

24. Sesudah Aku mengusir bangsa-bangsa dari hadapanmu dan Kuluaskan daerahmu, tak seorang pun akan berani merebut negerimu pada waktu kamu pergi untuk merayakan Pesta Roti Tak Beragi, Pesta Panen dan Pesta Pondok Daun.

25. Pada waktu kamu mempersembahkan ternak sembelihan, jangan persembahkan apa-apa yang dibuat pakai ragi. Ternak yang dipotong untuk kurban perayaan Paskah harus dihabiskan malam itu juga; tak boleh ada sisanya sampai keesokan harinya.

26. Setiap tahun kamu harus membawa ke Rumah Tuhan Allahmu hasil pertama dari tanahmu.Daging anak domba atau anak kambing tak boleh dimasak dengan air susu induknya.”

27. Kata Tuhan kepada Musa, “Tulislah kata-kata itu, karena berdasarkan perkataan itu Aku membuat perjanjian dengan engkau dan dengan bangsa Israel.”

28. Empat puluh hari empat puluh malam Musa tinggal di situ bersama Tuhan, dan selama itu ia tidak makan dan tidak minum. Kata-kata perjanjian itu, yakni Sepuluh Perintah Allah, ditulisnya pada keping batu.

29. Ketika Musa turun dari Gunung Sinai membawa Sepuluh Perintah itu, mukanya bercahaya sebab ia telah berbicara dengan Tuhan, tetapi Musa sendiri tidak tahu bahwa mukanya bersinar.

Membaca bab lengkap Keluaran 34