Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Kejadian 19:22-30 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

22. Cepat, larilah! Sebab aku tidak bisa berbuat apa-apa sebelum engkau sampai di sana.”Karena Lot menyebut kota itu kecil, maka kota itu dinamakan Zoar.

23. Matahari sedang terbit ketika Lot sampai di Zoar.

24. Tiba-tiba Tuhan menurunkan hujan belerang yang berapi atas Sodom dan Gomora.

25. Kedua kota itu dihancurkan, juga seluruh lembah dan semua tumbuh-tumbuhan serta semua penduduk di situ.

26. Tetapi istri Lot menoleh ke belakang, lalu dia berubah menjadi tiang garam.

27. Keesokan harinya, pagi-pagi, Abraham cepat-cepat pergi ke tempat ia berdiri di hadapan Tuhan sehari sebelumnya.

28. Ia memandang ke arah Sodom dan Gomora dan ke seluruh lembah, dan melihat asap mengepul dari tanah itu, seperti asap dari tungku raksasa.

29. Demikianlah, ketika Allah membinasakan kota-kota itu di lembah di mana Lot tinggal, Allah ingat kepada Abraham dan menolong Lot melarikan diri.

30. Karena Lot takut menetap di Zoar, maka pergilah ia ke pegunungan bersama-sama dengan kedua anaknya perempuan, lalu tinggal di dalam sebuah gua.

Membaca bab lengkap Kejadian 19