Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Ezra 7:4-18 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

4. ZerahyaUziBuki

5. AbisuaPinehasEleazarImam Agung Harun

6-7. Ezra seorang yang terpelajar dan ia tahu banyak tentang Hukum yang diberikan Tuhan, Allah Israel kepada Musa. Karena Ezra diberkati Tuhan Allahnya, maka raja memberi kepadanya segala yang dimintanya. Pada tahun ketujuh pemerintahan Raja Artahsasta, berangkatlah Ezra dari Babel menuju Yerusalem bersama serombongan orang Israel yang terdiri dari sejumlah imam, orang Lewi, penyanyi serta penjaga gerbang di Rumah Tuhan, dan para pekerja.

8-9. Mereka meninggalkan Babel pada tanggal satu bulan satu dan dengan pertolongan Allah, sampailah mereka di Yerusalem pada tanggal satu bulan lima.

10. Ezra telah mencurahkan segala perhatiannya kepada penyelidikan Hukum Tuhan, untuk melakukannya serta mengajarkan segala ketentuan dan peraturannya kepada bangsa Israel.

11. Inilah dokumen yang diberikan Raja Artahsasta kepada Ezra, seorang imam dan ahli Hukum,

12. “Dari Raja Artahsasta kepada Imam Ezra, ahli Hukum Allah penguasa di surga.

13. Aku memerintahkan bahwa semua imam, orang Lewi dan orang Israel lainnya di seluruh kerajaanku, yang ingin pergi ke Yerusalem, diizinkan pergi dengan Saudara.

14. Sebab aku dan ketujuh penasihatku mengutus Saudara ke Yerusalem dan Yehuda untuk menyelidiki keadaannya dan melihat apakah Hukum Allah yang telah dipercayakan kepada Saudara, benar-benar ditaati.

15. Aku dan para penasihatku mau mempersembahkan emas dan perak kepada Allah Israel, Allah yang diam di Yerusalem. Bawalah persembahan kami itu.

16. Bawalah juga semua emas dan perak yang Saudara kumpulkan di seluruh Babel dan segala sumbangan bangsa Israel serta imam-imamnya bagi Rumah Tuhan Allah mereka di Yerusalem.

17. Pakailah uang itu dengan cermat untuk membeli sapi jantan, domba jantan, anak domba, gandum dan anggur. Persembahkanlah semuanya itu di atas mezbah Rumah Tuhan di Yerusalem.

18. Perak dan emas yang masih sisa boleh Saudara pakai untuk keperluan Saudara dan rekan-rekan Saudara, sesuai dengan kehendak Allah Saudara.

Membaca bab lengkap Ezra 7