Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Bilangan 23:13-25 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

13. Lalu Balak berkata kepada Bileam, “Mari kita pergi bersama-sama ke tempat lain; dari situ engkau dapat melihat hanya sebagian dari bangsa Israel. Kutuklah mereka dari situ.”

14. Maka Balak membawa Bileam ke padang Zofim, di puncak Gunung Pisga. Di situ pun ia mendirikan tujuh mezbah dan mempersembahkan seekor sapi jantan dan seekor domba jantan di atas masing-masing mezbah itu.

15. Kata Bileam kepada Balak, “Tinggallah di sini, dekat kurban bakaran Tuanku, sementara saya pergi menemui Tuhan di situ.”

16. Tuhan menemui Bileam dan memberitahukan kepadanya apa yang harus dikatakannya, lalu menyuruh dia kembali kepada Balak untuk menyampaikan pesan Tuhan itu.

17. Maka kembalilah Bileam dan mendapati Balak masih berdiri di dekat kurban bakarannya, bersama-sama dengan para pemimpin Moab. Balak menanyakan apa yang telah dikatakan Tuhan,

18. lalu Bileam mengucapkan nubuat ini,“Hai, Balak, anak Zipor, mari datang,dengarlah apa yang hendak kukatakan.

19. Allah tidak seperti manusiayang gampang menyesal dan suka berdusta.Bila Allah berjanji,pasti Ia tepati!Bila Ia berbicara,tentu akan terlaksana!

20. Aku disuruh memberkati;dan bila Allah memberkati,tak dapat kutarik kembali.

21. Pada Yakub tidak terlihat kejahatan;pada Israel tak tampak kesukaran. Tuhan, Allah mereka, menyertai mereka.Mereka bersorak: Dialah Raja!

22. Allah yang membawa mereka keluar dari Mesir;seperti banteng liar Ia bertempur bagi mereka.

23. Tak ada mantra yang mempan terhadap Yakubtak ada tenungan yang berdaya terhadap Israel.Tentang bangsa itu orang akan berkata,‘Lihatlah keajaiban yang diperbuat Allah!’

24. Bangsa itu bangkit seperti singa betina,dan berdiri tegak seperti singa jantan.Ia tidak berbaring sebelum melahap mangsanyadan minum darah kurban yang diterkamnya.”

25. Lalu Balak berkata kepada Bileam, “Sudahlah, jika engkau tak mau mengutuk bangsa Israel; tapi jangan sekali-kali memberkati mereka!”

Membaca bab lengkap Bilangan 23