Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Ayub 36:1-2-16 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

1-2. Dengarkanlah sebentar lagi, dan bersabarlah,masih ada yang hendak kukatakan demi Allah.

3. Pengetahuanku luas; akan kugunakan ituuntuk membuktikan bahwa adillah Penciptaku.

4. Perkataanku tidak ada yang palsu;orang yang sungguh arif ada di depanmu.

5. Allah itu perkasa! Segala sesuatu difahami-Nya.Tak seorang pun dipandang-Nya hina.

6. Orang yang berdosa tak dibiarkan-Nya hidup lama,Ia memberi keadilan kepada orang yang menderita.

7. Orang-orang jujur diperhatikan-Nya,dibuat-Nya mereka berkuasa seperti raja-raja,sehingga mereka dihormati selama-lamanya.

8. Tetapi bila orang dibelenggu dengan rantai besi,menderita akibat perbuatannya sendiri,

9. maka dosa dan kesombongan merekaakan disingkapkan oleh Allah.

10. Disuruhnya mereka mendengarkan peringatan-Nyadan meninggalkan kejahatan mereka.

11. Jika mereka menurut kepada Allah dan berbakti kepada-Nya,mereka hidup damai dan makmur sampai akhir hayatnya.

12. Tetapi jika mereka tidak mendengarkan,mereka akan mati dalam kebodohan.

13. Orang yang tak bertuhan menyimpan kemarahan;biar dihukum Tuhan, tak mau mereka minta bantuan.

14. Mereka mati kepayahan di masa mudanya,karena hidupnya penuh hina.

15. Allah mengajar manusia melalui derita,Ia memakai kesusahan untuk menyadarkannya.

16. Allah telah membebaskan engkau dari kesukaran,sehingga kau dapat menikmati ketentraman,dan meja hidanganmu penuh makanan.

Membaca bab lengkap Ayub 36