Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

1 Samuel 22:17-23 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

17. Lalu ia memerintahkan kepada para pengawal yang berdiri di dekatnya, “Ayo, bunuhlah imam-imam Tuhan itu! Mereka telah bersekongkol dengan Daud. Mereka tahu bahwa Daud melarikan diri, tetapi mereka tidak mau memberitahukannya kepadaku.” Tetapi para pengawal itu tidak mau membunuh imam-imam Tuhan itu.

18. Sebab itu berkatalah Saul kepada Doëg, “Ayo lekas! Engkau saja yang membunuh mereka!” Maka majulah Doëg dan dibunuhnya imam-imam itu. Pada hari itu ia menewaskan delapan puluh lima orang imam yang berhak memakai baju efod.

19. Saul juga memerintahkan untuk membunuh seluruh penduduk Nob, kota imam itu; laki-laki, perempuan, anak-anak dan bayi, juga sapi, keledai dan domba, semuanya dihabisi nyawanya.

20. Hanya Abyatar, seorang dari anak-anak Ahimelekh berhasil luput. Ia melarikan diri kepada Daud,

21. lalu memberitahukan bahwa Saul telah membunuh para imam Tuhan.

22. Maka berkatalah Daud kepadanya, “Ketika kulihat Doëg di sana pada hari itu, tahulah aku dengan pasti bahwa ia akan mengadu kepada Saul. Jadi akulah yang bertanggung jawab atas kematian seluruh sanak saudaramu.

23. Tinggallah bersamaku dan jangan takut. Saul ingin membunuhmu, tetapi ia ingin membunuhku juga. Jadi, engkau akan aman di tempatku.”

Membaca bab lengkap 1 Samuel 22