Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

1 Raja-Raja 3:4-9 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

4. Tempat ibadat yang paling terkenal terdapat di Gibeon. Salomo sering mempersembahkan kurban di sana. Pada suatu hari, seperti biasa, ia pergi ke sana lagi.

5. Malam itu Tuhan menampakkan diri kepadanya dalam mimpi dan berkata, “Salomo, mintalah apa yang kauinginkan, itu akan Kuberikan kepadamu!”

6. Salomo menjawab, “Tuhan, Engkau sudah menunjukkan bahwa Engkau sangat mengasihi ayahku Daud, hamba-Mu itu. Ia baik, jujur serta setia kepada-Mu. Dan sebagai jaminan bahwa untuk seterusnya Engkau tetap mengasihi dia, Engkau memberikan kepadanya seorang putra yang sekarang memerintah menggantikan dia.

7. Ya Tuhan, Allahku, Engkau mengangkat aku menjadi raja menggantikan ayahku, meskipun aku masih sangat muda dan tak tahu bagaimana caranya memerintah.

8. Aku berada di tengah-tengah bangsa yang telah Kaupilih menjadi umat-Mu sendiri. Mereka suatu bangsa besar yang tak terhitung jumlahnya.

9. Sebab itu, Tuhan, berikanlah kiranya kepadaku kebijaksanaan yang kuperlukan untuk memerintah umat-Mu ini dengan adil dan untuk dapat membedakan mana yang baik dan mana yang jahat. Kalau tidak demikian, mana mungkin aku dapat memerintah umat-Mu yang besar ini?”

Membaca bab lengkap 1 Raja-Raja 3