Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Markus 8:10-23 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

10. dan Ia dengan pengikut-pengikut-Nya langsung naik perahu dan pergi ke daerah Dalmanuta.

11. Beberapa orang Farisi datang kepada Yesus, dan mulai berdebat dengan Dia untuk menjebak-Nya. Mereka minta Yesus membuat keajaiban sebagai tanda bahwa Ia datang dari Allah.

12. Yesus mengeluh lalu menjawab, “Apa sebab orang-orang zaman ini minta Aku membuat keajaiban? Tidak! Aku tidak akan memberikan tanda semacam itu kepada mereka!”

13. Lalu Yesus meninggalkan mereka, dan masuk ke dalam perahu; kemudian berangkat ke seberang danau itu.

14. Pengikut-pengikut Yesus lupa membawa cukup roti. Mereka hanya mempunyai sebuah roti di perahu.

15. “Hati-hatilah terhadap ragi orang-orang Farisi dan ragi Herodes,” kata Yesus kepada mereka.

16. Maka pengikut-pengikut Yesus itu mulai mempercakapkan hal itu. Mereka berkata, “Ia berkata begitu, sebab kita tidak punya roti.”

17. Yesus tahu apa yang mereka persoalkan. Sebab itu Ia bertanya kepada mereka, “Mengapa kalian persoalkan tentang tidak punya roti? Apakah kalian tidak tahu dan belum mengerti juga? Begitu tumpulkah pikiranmu?

18. Kalian punya mata -- mengapa tidak melihat? Kalian punya telinga -- mengapa tidak mendengar? Tidakkah kalian ingat

19. akan lima roti itu yang Aku belah-belah untuk lima ribu orang? Berapa bakul penuh kelebihan makanan yang kalian kumpulkan?”“Dua belas,” jawab mereka.

20. “Dan waktu Aku membelah-belah tujuh roti untuk empat ribu orang,” tanya Yesus lagi, “berapa bakul kelebihan makanan yang kalian kumpulkan?”“Tujuh,” jawab mereka.

21. “Nah, belumkah kalian mengerti juga?” kata Yesus lagi.

22. Mereka sampai di Betsaida. Di situ orang membawa seorang buta kepada Yesus, dan minta supaya Ia menjamah orang buta itu untuk menyembuhkannya.

23. Maka Yesus memegang tangan orang buta itu dan menuntun dia ke luar kota itu. Kemudian Yesus meludahi mata orang itu. Ia meletakkan tangan-Nya pada mata orang itu, lalu bertanya kepadanya, “Dapatkah engkau melihat sesuatu sekarang?”

Membaca bab lengkap Markus 8