Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Lukas 14:20-26 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

20. Yang lain lagi berkata, ‘Saya baru saja kawin, karena itu saya tidak dapat datang.’

21. Pelayan itu pulang dan memberitahukan hal itu kepada tuannya. Tuan itu marah sekali, dan berkata kepada pelayannya, ‘Cepatlah pergi ke jalan-jalan dan gang-gang di kota. Bawalah ke mari orang miskin, orang cacat, orang buta dan orang lumpuh.’

22. Kemudian pelayan itu berkata, ‘Tuan, perintah Tuan sudah dijalankan, tetapi tempat masih banyak.’

23. Lalu tuan itu berkata, ‘Pergilah ke jalan-jalan raya dan lorong-lorong di luar kota, dan desaklah orang-orang datang, supaya rumah saya penuh.

24. Ingatlah! Tidak seorang pun dari antara tamu-tamu yang sudah diundang itu akan menikmati makanan pesta saya ini!’ ”

25. Banyak orang turut berjalan bersama Yesus. Yesus menoleh dan berkata kepada mereka,

26. “Kalau orang datang kepada-Ku, tetapi lebih mengasihi ibunya, bapaknya, istrinya, anak-anaknya, saudara-saudaranya, malah dirinya sendiri, ia tidak bisa menjadi pengikut-Ku.

Membaca bab lengkap Lukas 14