Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Kisah Para Rasul 16:6-11 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

6. Roh Allah tidak mengizinkan Paulus dan Silas menyebarkan perkataan Allah di provinsi Asia. Jadi perjalanan mereka dilanjutkan ke daerah Frigia dan Galatia.

7. Ketika tiba di perbatasan Misia, mereka coba masuk ke provinsi Bitinia, tetapi Roh Yesus melarang mereka ke sana.

8. Jadi mereka menerusi Misia dan langsung ke Troas.

9. Malamnya, di Troas, Paulus melihat suatu penglihatan. Dalam penglihatan itu ia melihat seorang Makedonia berdiri di depannya sambil meminta dengan sangat supaya ia pergi ke Makedonia untuk menolong mereka.

10. Setelah Paulus mendapat penglihatan itu, kami langsung bersiap-siap untuk pergi ke Makedonia. Sebab dengan yakin kami menarik kesimpulan bahwa Allah menyuruh kami memberitakan Kabar Baik itu kepada orang-orang di sana.

11. Kami meninggalkan Troas dan berlayar langsung ke Samotrake, dan besoknya ke Neapolis.

Membaca bab lengkap Kisah Para Rasul 16