Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Ibrani 11:14-25 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)

14. Orang yang mengatakan demikian menunjukkan dengan jelas bahwa mereka sedang mencari negeri yang akan menjadi tanah air mereka.

15. Bukan negeri yang sudah mereka tinggalkan itu yang mereka pikir-pikirkan. Sebab kalau demikian, maka sudah banyak kesempatan bagi mereka untuk kembali ke negeri itu.

16. Tetapi nyatanya, mereka merindukan sebuah negeri yang lebih baik, yaitu negeri yang di surga. Itulah sebabnya Allah tidak malu kalau mereka menyebut Dia Allah mereka, sebab Allah sudah menyediakan sebuah kota untuk mereka.

17. Karena beriman juga, maka Abraham mempersembahkan Ishak sebagai kurban ketika ia diuji Allah. Kepada Abrahamlah Allah memberikan janji-Nya, namun Abraham rela menyerahkan anaknya yang satu-satunya itu.

18. Allah telah berkata kepada Abraham, “Melalui Ishak inilah engkau akan mendapat keturunan yang Aku janjikan kepadamu.”

19. Abraham yakin bahwa Allah sanggup menghidupkan kembali Ishak dari kematian -- jadi, boleh dikatakan, Abraham sudah menerima kembali Ishak dari kematian.

20. Karena beriman, maka Ishak menjanjikan berkat-berkat kepada Yakub dan Esau untuk masa depan.

21. Karena beriman, maka sebelum Yakub meninggal, ia memberi berkatnya kepada anak-anak Yusuf -- dengan bersandar pada kepala tongkatnya dan menyembah Allah.

22. Karena beriman, maka Yusuf -- ketika hampir meninggal dunia -- berbicara tentang keluarnya umat Israel dari Mesir, dan meninggalkan pesan tentang apa yang harus dilakukan terhadap jenazahnya.

23. Karena beriman, maka orang tua Musa menyembunyikannya tiga bulan lamanya setelah kelahirannya. Mereka melihat bahwa ia seorang anak yang bagus, dan mereka tidak takut melawan perintah raja.

24. Karena beriman, maka Musa sesudah besar, tidak mau disebut anak dari putri raja Mesir.

25. Ia lebih suka menderita bersama-sama dengan umat Allah daripada untuk sementara waktu menikmati kesenangan dari hidup yang berdosa.

Membaca bab lengkap Ibrani 11