Perjanjian Baru

Wahyu 3:3-8 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)

3. Karena itu, ingatlah ajaran yang sudah kamu dengar dan percayai dari sejak awal. Taatilah itu dan bertobatlah! Kalau kalian menolak untuk menjaga rohanimu supaya hidup kembali, maka Aku akan datang secara tiba-tiba dan menghukum kalian. Dan sebelumnya kalian tidak akan tahu saatnya Aku akan datang, karena Aku akan datang seperti pencuri.

4. “Tetapi hanya beberapa orang saja di antara kalian jemaat Sardis yang tidak menodai diri mereka dengan melakukan kejahatan. Setiap kamu akan berjalan bersama-Ku dengan pakaian putih, karena kamu pantas menerima kehormatan itu.

5. “Inilah hadiah yang akan diberikan kepada kalian masing-masing yang menang dalam peperangan rohani ini: Pakaian putih itu akan diberikan kepadamu. Dan namamu tidak akan Ku-hapus dari Buku Kehidupan. Tetapi di hadapan Bapa-Ku dan di hadapan para malaikat akan Ku-beritahukan bahwa kamu sudah terbukti setia kepada-Ku.

6. “Kamu punya telinga— bukan?! Jadi dengarkanlah baik-baik berita ini yang Roh-Ku sampaikan kepada ketujuh jemaat!”

7. “Tuliskanlah ini kepada pelayan Tuhan yang mewakili jemaat di Filadelfia: Inilah pesan dari Aku— yaitu yang disebut ‘Yang Kudus’ dan yang sangat layak dipercayai. Aku yang memegang ‘kunci Daud’,” jadi Akulah yang berhak menentukan siapa yang menerima hak menjadi warga kerajaan Allah. Kalau Aku yang membuka pintu bagi seseorang, siapa pun tidak bisa menghalanginya dengan menutup pintu itu. Dan kalau Aku yang menutup pintu untuk seseorang, siapa pun tidak bisa membuka pintu itu baginya.

8. “Aku tahu cara hidup kalian masing-masing. Aku tahu bahwa kekuatan kalian untuk bertahan sangat terbatas, tetapi kalian tetap mengikuti ajaran-Ku dan tidak menyangkal bahwa kalian adalah pengikut-Ku. Karena itu, lihatlah! Aku sudah membuka pintu— yaitu kesempatan bagi kalian, supaya kalian memberitakan tentang Aku, dan siapa pun tidak bisa menutup pintu kesempatan itu.

Membaca bab lengkap Wahyu 3