Perjanjian Baru

Lukas 8:36-45 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)

36. Dan para penjaga babi yang sudah melihat hal itu sendiri menceritakan kembali kepada orang-orang yang baru datang itu— bagaimana orang yang kerasukan setan-setan itu disembuhkan.

37. Lalu penduduk daerah Gerasa meminta Yesus meninggalkan daerah mereka, karena mereka sangat ketakutan.Karena itu Yesus dan murid-murid-Nya kembali naik perahu meninggalkan daerah itu.

38. Orang yang sudah dilepaskan dari setan-setan itu berkali-kali meminta kepada Yesus supaya dia bisa ikut bersama-Nya. Tetapi Yesus menyuruh orang itu pulang dengan berkata,

39. “Pulanglah dan ceritakanlah bagaimana Allah sudah menolongmu.” Dia pun pergi ke seluruh kota Gerasa dan menceritakan caranya Yesus dengan begitu luar biasa menolong dia.

40. Ketika Yesus kembali dari seberang danau, orang banyak menyambut Dia, karena mereka semua menanti-nantikan Dia.

41. Lalu datanglah seorang kepala rumah pertemuan orang Yahudi yang bernama Yairus. Dia langsung sujud di hadapan Yesus dan meminta-Nya dengan sangat untuk datang ke rumahnya.

42. Karena anaknya yang satu-satunya— yaitu anak perempuan, sedang sakit keras dan hampir mati. Umurnya dua belas tahun.Dalam perjalanan ke rumah Yairus, orang banyak berdesak-desakan di sekeliling-Nya.

43. Di situ juga ada perempuan yang sudah dua belas tahun menderita sakit pendarahan dan tidak bisa disembuhkan oleh siapa pun.

44. Lalu dia mendekati Yesus dari belakang dan menyentuh rumbai jubah-Nya. Dan saat itu juga pendarahannya berhenti.

45. Yesus berkata, “Siapa yang menyentuh Aku?”Ketika tidak ada yang mau mengakuinya, berkatalah Petrus, “Guru, ada banyak orang yang berdesak-desakan di sekeliling-Mu.”

Membaca bab lengkap Lukas 8