Perjanjian Baru

Filipi 3:9-15 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)

9. Dan saya hanya ingin terus bersatu dengan Dia. Jadi saya dibenarkan di hadapan Allah bukan karena hasil usaha saya dalam menaati Hukum Taurat, tetapi saya dibenarkan di hadapan-Nya karena Kristus! Cara dibenarkan yang seperti itu Allah sendiri yang sudah usahakan— atas dasar percaya penuh kepada Kristus.

10. Yang saya rindukan hanyalah mengenal Kristus dan kuasa yang menghidupkan Dia dari kematian. Dan saya rindu ikut menderita dalam rangka melayani Kristus sama seperti Dia sendiri menderita— sampai saya rela mati seperti Dia!

11. Dengan begitu saya sangat berharap supaya saya sendiri pantas ikut dihidupkan kembali dari kematian.

12. Saya tidak berkata bahwa saya sudah berhasil mencapai tujuan saya itu! Saya belum sempurna. Tetapi saya terus berusaha untuk mencapai tujuan itu, karena itulah yang sudah direncanakan oleh Kristus Yesus untuk saya sebelum Dia memanggil saya menjadi milik kepunyaan-Nya.

13. Saudara-saudari, saya tahu bahwa saya belum mencapai tujuan itu, tetapi mata saya hanya tertuju untuk mencapai sasaran ini saja: Saya melupakan semua hal yang sudah lewat dan berusaha sekuat tenaga untuk mencapai apa yang ada di hadapan saya.

14. Sama seperti saya ikut lomba lari, mata saya tetap tertuju kepada sasaran— yaitu hadiah kemenangan yang sudah disiapkan bagi saya di surga! Dan memang kita yang bersatu dengan Kristus Yesus sudah dipanggil oleh Allah untuk mencapai sasaran surgawi itu.

15. Jadi hendaklah kita semua yang sudah menjadi dewasa secara rohani mempunyai tujuan dan sasaran seperti saya. Dan kalau ada di antara kalian yang tidak setuju dengan ajaran ini, maka Allah akan memberikan pengertian dan memimpin kalian masing-masing ke jalan yang benar.

Membaca bab lengkap Filipi 3