Perjanjian Baru

Filemon 1:8-14 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)

8. Jadi sebenarnya, sebagai rasul yang diutus Kristus saya bisa menyuruh Saudara untuk melakukan apa yang pantas kamu lakukan,

9. tetapi karena kita saling mengasihi, saya lebih suka memohon kepadamu. Tentu Saudara juga akan kasihan kepada saya karena teringat, “Paulus sudah tua, dan sedang dalam penjara karena melayani Kristus Yesus.”

10. Saya mohon kepadamu demi anak saya Onesimus! Dia sudah seperti anak saya sendiri, karena dia percaya kepada Yesus melalui apa yang saya ajarkan di dalam penjara ini.

11. Pada waktu dia masih budakmu, memang dia ‘Tidak Berguna’ bagimu! Tetapi sekarang dia sudah sangat ‘Berguna’— baik untuk Saudara, maupun untuk saya.

12. Saya sudah menyuruh dia kembali kepadamu— yaitu dia yang sudah menjadi buah hati saya!

13. Sebenarnya saya mau menahan dia di sini supaya dia bisa membantu saya dalam segala hal selama saya dipenjarakan karena berita keselamatan— sehingga dia menjadi seperti pengganti dirimu. Karena saya tahu kalau Saudara ada di sini, Saudara juga pasti akan menolong saya!

14. Tetapi saya tidak mau menahan dia tanpa persetujuan Saudara! Karena kalau saya menahan dia secara diam-diam, hal itu sama seperti Saudara menolong saya karena terpaksa. Tetapi kalau Saudara mau menolong saya, saya mau supaya kamu perbuat itu dengan hati yang rela.

Membaca bab lengkap Filemon 1