Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Yehezkiel 14:7-13 Alkitab Terjemahan Baru (TB)

7. Karena setiap orang, baik dari kaum Israel maupun dari orang-orang asing yang tinggal di tengah-tengah Israel, yang menyimpang dari pada-Ku dan menjunjung berhala-berhalanya dalam hatinya dan menempatkan di hadapannya batu sandungan, yang menjatuhkannya ke dalam kesalahan, lalu datang menemui nabi untuk meminta petunjuk dari pada-Ku baginya -- Aku, Tuhan sendiri akan menjawab dia.

8. Aku sendiri akan menentang orang itu dan Aku akan membuat dia menjadi lambang dan kiasan dan melenyapkannya dari tengah-tengah umat-Ku. Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah Tuhan.

9. Jikalau nabi itu membiarkan dirinya tergoda dengan mengatakan suatu ucapan -- Aku, Tuhan yang menggoda nabi itu -- maka Aku akan mengacungkan tangan-Ku melawan dia dan memunahkannya dari tengah-tengah umat-Ku Israel.

10. Mereka akan menanggung kesalahannya sendiri, baik yang meminta petunjuk maupun nabi,

11. supaya kaum Israel jangan lagi sesat dari pada-Ku dan jangan lagi menajiskan dirinya dengan segala pelanggaran mereka; dengan demikian mereka akan menjadi umat-Ku dan Aku akan menjadi Allah mereka, demikianlah firman Tuhan ALLAH.”

12. Kemudian datanglah firman Tuhan kepadaku:

13. “Hai anak manusia, kalau sesuatu negeri berdosa kepada-Ku dengan berobah setia dan Aku mengacungkan tangan-Ku melawannya dengan memusnahkan persediaan makanannya dan mendatangkan kelaparan atasnya dan melenyapkan dari negeri itu manusia dan binatang,

Membaca bab lengkap Yehezkiel 14