Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Ratapan 1:9-15 Alkitab Terjemahan Baru (TB)

9. Kenajisannya melekat pada ujung kainnya;ia tak berpikir akan akhirnya,sangatlah dalam ia jatuh,tiada orang yang menghiburnya.“Ya, Tuhan, lihatlah sengsaraku,karena si seteru membesarkan dirinya!”

10. Si lawan mengulurkan tangannyakepada segala harta bendanya;bahkan harus dilihatnya bagaimana bangsa-bangsamasuk ke dalam tempat kudusnya,padahal Engkau, ya Tuhan, telah melarang merekauntuk masuk jemaah-Mu.

11. Berkeluh kesah seluruh penduduknya,sedang mereka mencari roti;harta benda mereka berikan ganti makanan,untuk menyambung hidupnya.“Lihatlah, ya Tuhan, pandanglah,betapa hina aku ini!

12. Acuh tak acuhkah kamu sekalian yang berlalu?Pandanglah dan lihatlah,apakah ada kesedihan seperti kesedihanyang ditimpakan Tuhan kepadaku,untuk membuat aku meranatatkala murka-Nya menyala-nyala!

13. Dari atas dikirim-Nya apimasuk ke dalam tulang-tulangku;dihamparkan-Nya jaring di muka kakiku,didesak-Nya aku mundur;aku dibuat-Nya terkejut,kesakitan sepanjang hari.

14. Segala pelanggaranku adalah kuk yang berat,suatu jalinan yang dibuat tangan Tuhan,yang ditaruh di atas tengkukku,sehingga melumpuhkan kekuatanku;Tuhan telah menyerahkan aku ke tangan orang-orang,yang tidak dapat kutentangi.

15. Tuhan membuang semua pahlawankuyang ada dalam lingkunganku;Ia menyelenggarakan pesta menentang akuuntuk membinasakan teruna-terunaku;Tuhan telah menginjak-injak puteri Yehuda, dara itu,seperti orang mengirik memeras anggur.

Membaca bab lengkap Ratapan 1