Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

Amsal 16:23-30 Alkitab Terjemahan Baru (TB)

23. Hati orang bijak menjadikan mulutnya berakal budi,dan menjadikan bibirnya lebih dapat meyakinkan.

24. Perkataan yang menyenangkan adalah seperti sarang madu,manis bagi hati dan obat bagi tulang-tulang.

25. Ada jalan yang disangka lurus,tetapi ujungnya menuju maut.

26. Rasa lapar bekerja untuk seorang pekerja,karena mulutnya memaksa dia.

27. Orang yang tidak berguna menggali lobang kejahatan,dan pada bibirnya seolah-olah ada api yang menghanguskan.

28. Orang yang curang menimbulkan pertengkaran,dan seorang pemfitnah menceraikan sahabat yang karib.

29. Orang yang menggunakan kekerasan menyesatkan sesamanya,dan membawa dia di jalan yang tidak baik.

30. Siapa memejamkan matanya, merencanakan tipu muslihat;siapa mengatupkan bibirnya, sudah melakukan kejahatan.

Membaca bab lengkap Amsal 16