Perjanjian Lama

Perjanjian Baru

1 Tawarikh 4:30-40 Alkitab Terjemahan Baru (TB)

30. Betuel, Horma, Ziklag,

31. Bet-Markabot, Hazar-Susim, Bet-Biri dan di Saaraim. Itulah kota-kota mereka sampai Daud menjadi raja.

32. Dan desa-desanya ialah Etam, Ain, Rimon, Tokhen dan Asan, lima perkampungan;

33. juga segala desanya yang di sekitar perkampungan-perkampungan itu sampai ke Baal. Itulah tempat-tempat kediaman mereka dan mereka mempunyai silsilahnya sendiri.

34. Dan Mesobab, Yamlekh, Yosa bin Amazia,

35. Yoël, Yehu bin Yosibya bin Seraya bin Asiel,

36. Elyoënai, Yaakoba, Yesohaya, Asaya, Adiel, Yesimiel, Benaya,

37. Ziza bin Sifei bin Alon bin Yedaya bin Simri bin Semaya --

38. orang-orang ini yang disebutkan dengan nama-namanya adalah pemimpin-pemimpin di antara kaum-kaum mereka. Keluarga-keluarga mereka makin bertambah banyak.

39. Oleh sebab itu mereka pindah ke arah Gedor sampai ke sebelah timur lembah untuk mencari padang rumput bagi kambing domba mereka.

40. Mereka menemui padang rumput yang gemuk dan baik; negeri itu luas, aman dan sentosa; orang-orang yang diam di sana sebelum mereka berasal dari Ham.

Membaca bab lengkap 1 Tawarikh 4